Jumat, 11 Februari 2011

Sistem Perekonomian


SISTEM PEREKONOMIAN DUNIA

Definisi Sistem Prerkonomian
Merupaka cara yang ditempuh oleh suatu Negara dalam mengatur kehidupan perekonomian di Negaranya. Dengan cara mengalokasikan sumber daya yang ada di suatu Negara tersebut kepada individu atau organisasi dalam Negara tersebut agar tercapai kemakmuran dan kesejahteraan bagi rakyatnya.
Setiap Negara memiliki system perekonomian yang berbeda. Hal ini disebabkan karena adanya perbedaan bagaimana system yang digunakan suatu Negara yang bersangkutan dalam mengatur faktor produksinya.
Dalam beberapa system sorang individu dapat memiliki semua faktor produksi. Sementara di sistem lainnya semua faktor dipegang oleh pemerintah. Dan kebanyakan system ekonomi di dunia berada di antara dua system ekstrim tersebut (wikipedia).

Klasifikasi Sistem Perekonomian
Berdasarkan cara pengaturan produksi dan alokasinya. Sistem perekonomian dapat digolongkan menjadi :
1.      Perekonomian Terencana (Planned Economies).
Adalah merupakan bentuk pengaturan yang terpusat, dengan memberikan hak kepada pemerintah untuk mengatur faktor faktor produksi dan juga alokasi hasil produksi.
System perekonomian ini, kemudian dibagi menjadi 2 bentuk utama. Yaitu:
·         Tata Ekonomi Komunisme
Merupakan system perekonomian diamana segala sumber sumber kegiatan ekonomi dilakukan oleh pemerintah. Sehimgga setiap orang tidak ada yang memiliki kekayaan pribadi, semuanya diatur oleh pemerintah. Namun system perekonomian ini tidak pernah sampai ke tahap yang maju. Sehingga banyak ditinggalkan.
·         Tata Ekonomi Sosialisme
Merupakan sistem perekonomian yang cukup memberikan kebebasan bagi setiap orang untuk dapat kegiatan ekonomi, namun tetap dengan campur tangan pemerintah dalam mengatur tata kehidupan perekonomian Negara.

2.      Perekonomian Pasar (Market Economic)
Merupakan system perekonomian dimana pasarlah yang mengatur faktor faktor produksi dan alokasi barang. Produsen dan konsumen bebas menjual dan membeli barang yang diproduksi, dan harga yang berlaku ditentukan oleh mekanisme penawaran dan permintaan.
System ini kemudian dibagi menjadi 2 yaitu :
·         Tata ekonomi Kapitalisme
Adalah merupakan system dimana setiap orang memiliki kebebasan untuk memproduksi dan menyalurkan dan menjual barang. Memperoleh laba sebesar besarnya dan berkompetisi untuk memenangkan persaingan bebas. dengan tanpa ada campur tangan dari pemerintah. Kalaupun ada pemerintah hanya berperan dalam mengawasi kegiatan ekonomi yang berjalan.
·         Tata Ekonomi Liberalisme
Adalah bentuk tata ekonomi dimana peran masyarakat adalah penuh, tidak ada campur tangan dari premerintah. Masyarakat bebas memilih pekerjaan dan bebas memiliki alat alat produksi. Serta sangat bergantung pada sumber daya yang dimiliki. Pada system ini sebagian produsen akan memonopoli pasar dengan mengurangi persaingan.

3.      Sistem Perekonomian Campuran
Adalah merupakan bentuk perekonomian gabungan antara perekonomian terencana dengan perekonomian pasar. Karena dirasa tidak ada satu Negara pun yang dapat melaksanakan system perekonomian terencana maupun pasar secara penuh.

Sistem Perekonomian di Indonesia
Sistem perekonomian di Indonesia dilandasi oleh Sistem perekonomian Pancasila. Yang merupakan ilmu ekonomi kelembagaan yang menjunjung tinggi nilai nilai kelembagaan Pancasila sebagai Ideologi Negara.

Sistem perekonomian Pancasila dicirikan oleh 5 hal berikut :
·         Koperasi adalah sokoguru perekonomian nasional.
·         Manusia adalah economic man sekaligus social and religious man.
·         Adanya kehendak social yang kuat kea rah egalitarianisme dan kemerataan social.
·         Prioritas utama kebijakan diletakkan pada penyusunan perekonomian nasional yang tangguh.
·         Pengandalan pada system desentralisasi dalam pelaksanaan kegiatan kegiatan ekonomi, diimbangi dengan perencanaan yang kuat sebagai pemberi arah bagi perkembangan ekonomi seperti yang dicerminkan dalam cita cita koperasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar